Gosip

Mang Dans Ayah Siswa SMPN 2 Subang yang Ditampar Guru Temui Dedi Mulyadi

06 November 2025 | 14:54 WIB
Mang Dans Ayah Siswa SMPN 2 Subang yang Ditampar Guru Temui Dedi Mulyadi
Mang Dans, istri, dan Dedi Mulyadi. [Instagram]

Ketegangan antara orang tua murid dan guru di SMPN 2 Subang, Jawa Barat, yang sempat viral di media sosial, akhirnya menunjukkan titik terang. Mang Dans, orang tua murid yang viral karena melabrak sang guru, menyampaikan permintaan maaf dan komitmennya untuk menyelesaikan masalah secara damai. Langkah perdamaian ini tidak lepas dari campur tangan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi.

rb-1

Insiden ini berawal ketika Zaki, anak dari Mang Dans, ketahuan memanjat tembok sekolah hingga membuatnya roboh. Karena tindakan nakal yang berulang dan dianggap tidak menuruti nasihat, seorang guru laki-laki bernama Rana, memberikan hukuman fisik berupa tamparan.

Tidak terima anaknya diperlakukan demikian, Mang Dans datang ke sekolah dan melabrak sang guru sambil merekam kejadian tersebut.

Baca Juga: Klarifikasi Aqua Soal Sumber Air dari Sumur Bor Bukan Pegunungan

rb-2

Dalam video yang beredar luas, terlihat Mang Dans dengan emosi tinggi menegur guru tersebut. Ia bersikeras bahwa tindakan main hakim sendiri dengan memukul siswa tidak dapat dibenarkan, baik secara hukum maupun moral.

Ia menyarankan agar guru memanggil orang tua jika menghadapi kesulitan dalam menangani siswa. Dalam amarahnya, Mang Dans bahkan menyebut nama Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, dan memintanya untuk menindak tegas sang guru.

Baca Juga: Dedi Mulyadi Temui Guru SMPN 2 Subang yang Tampar Murid Pelompat Pagar Sekolah

Guru Rana. [Instagram]Guru Rana. [Instagram]

Video tersebut memicu ribuan komentar warganet. Banyak yang mengecam tindakan kekerasan oleh guru, sementara yang lain memahami emosi orang tua namun tidak menyetujui cara melabrak yang dilakukan Mang Dans.

Situasi mulai mereda setelah Mang Dans mengunggah video klarifikasi. Dengan tenang dan penuh penyesalan, ia menyampaikan permintaan maafnya kepada publik dan khususnya kepada pihak sekolah.

"Saya tidak ada niat untuk lari dari kenyataan. Dan saya akan tetap hadapi dengan bijak, dengan yang sebenar-benarnya," ujarnya.

Dedi Mulyadi datangi Guru Rana. [Instagram]Dedi Mulyadi datangi Guru Rana. [Instagram]

Mang Dans mengungkapkan bahwa ia diundang untuk bertemu dengan Gubernur Dedi Mulyadi. Ia berjanji akan datang ke sekolah dengan tulus hati untuk meminta maaf secara langsung kepada para guru, terutama kepada guru yang sempat dilabraknya.

"Namanya manusia tidak luput sama dosa dan kesalahan. Intinya, saya mau masalah ini selesai dan anak saya kembali ke sekolah, dan tidak ada rasa trauma, takut," tambahnya.

Ia juga menyatakan bahwa semua komentar warganet diterimanya dengan lapang dada sebagai bahan introspeksi.

Langkah perdamaian semakin konkret setelah Gubernur Dedi Mulyadi turun tangan. Dalam sebuah video terpisah, Mang Dans dan istrinya menunjukkan pertemuan mereka dengan sang gubernur. Dedi Mulyadi bertindak sebagai mediator yang akan mempertemukan kedua belah pihak untuk ber-islah (berdamai).

Mang Dans, Istri, dan Dedi Mulyadi. [Instagram]Mang Dans, Istri, dan Dedi Mulyadi. [Instagram]

"Saya sudah bertemu dengan ayahnya Zaki, dan ibunya Zaki. Kemarin sudah ada pernyataan dari guru. Besok kita bertemu dengan gurunya di sekolah, kita selesaikan. Tidak ada dendam, tidak ada proses hukum. Semua berdamai demi pendidikan anak Jawa Barat," tutup Dedi Mulyadi.

Tag Dedi Mulyadi subang SMPN 2 Subang Mang Dans