Gosip

Jerome Polin Melepas Kepergian Sang Ayah yang Dikremasi, Pesan Terakhirnya Bikin Haru

03 November 2025 | 18:42 WIB
Jerome Polin Melepas Kepergian Sang Ayah yang Dikremasi, Pesan Terakhirnya Bikin Haru
Kesedihan Jerome Polin dan keluarga saat sang ayah akan dikremasi hari ini, Senin (3/11/2025). [Instagram]

Suasana duka mendalam masih menyelimuti hati Jerome Polin, YouTuber sekaligus influencer muda yang dikenal cerdas dan penuh semangat.

rb-1

Di balik senyumnya, kini tersimpan kesedihan mendalam setelah sang ayah tercinta, Marojahan Sintong Sijabat, berpulang pada Kamis (30/10/2025).

Senin (3/11/2025) menjadi hari yang paling berat bagi Jerome dan keluarganya. Sang ayah akhirnya dikremasi di Krematorium Grand Heaven Surabaya, setelah digelar ibadah tutup peti di pagi hari.

Baca Juga: Marshel Widianto Hapus Video Bela Polisi, Gara-gara Jerome Polin?

rb-2

Dalam unggahan yang penuh haru, Jerome mengungkapkan alasan di balik keputusan keluarga untuk melakukan kremasi.

Ternyata, sang ayah sudah lama berpesan ingin dikremasi ketika tiba waktunya nanti.

Baca Juga: Klarifikasi Edho Zell: Antara Dukungan ke Okin dan Kelanjutan Bisnis

Bagi sang ayah, kepergiannya kelak tidak perlu dikenang lewat jasad, melainkan lewat cinta, kenangan, dan doa yang abadi dari keluarga yang ia tinggalkan.

“Besok pagi adalah terakhir kalinya bersama Papa secara fisik, Pa,” tulis Jerome dengan nada pilu di Instagram story-nya @jeromepolin.

“Papa dari dulu selalu request mau dikremasi aja, biar diingat dalam hati dan pikiran kami semua. Nggak nyangka besok adalah hari kremasi Papa," lanjutnya.

Tak berhenti di situ, Jerome kembali membagikan momen terakhir bersama keluarganya sebelum proses kremasi berlangsung. Dalam unggahan itu, ia menulis pesan perpisahan yang begitu menyentuh.

“Selamat jalan, Papa. Doain dan jagain kami dari sana, ya. Sekarang giliran kami untuk melanjutkan perjuanganmu, kebaikanmu, kehangatanmu, dan legacy-mu," tulis Jerome di unggahan Instagram pribadinya.

“Aku, bang Jehian, dan Jesse bakal berjuang untuk menjaga dan membahagiakan mama seperti yang selama ini papa lakukan. You will always be in our heart and mind. We love you, forever,"  tutupnya. 

Kalimat itu menjadi penutup yang indah, sekaligus bukti cinta seorang anak kepada ayahnya yang kini sudah tiada.

Tag Jerome Polin Ayah Jerome Polin Marojahan Sintong Sijabat Kremasi