Bocor Alus Live Instagram Wali Kota Surabaya, Admin Singgung Soal Epok-epok Kerja
Baru-baru ini, media sosial sempat dihebohkan dengan viral video rekaman suara di live Instagram Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi. Dalam live Instagramnya yang terjeda, terdengar suara wanita menyinggung soal kepura-puraan.
Sontak akun Instagram Eri Cahyadi mendadak viral. Pasalnya, saat live Instagramnya dijeda, terdengar ucapan tim medsos sang wali kota sedang bercakap-cakap.
Dalam percakapannya, terdengar suara wanita yang diduga admin medsos Wali Kota Surabaya bocor alus membicarakan strategi postingan di Instagram pemimpin ibu kota Jawa Timur itu. Admin mengatakan akan menyimpan video untuk diunggah di lain waktu.
Baca Juga: Ngaku Bisa WA Dewa, Wanita di Surabaya Kuras Dompet Bos 6,3M
"Nek kayak gini Mat, kan bagus tu bapak turun. Videonya kita simpan dulu aja. Besok pas hujan kita pakai (diunggah). Epok-epok (Pura-pura) keliling.
Eh ini kalau seperti ini nggak muncul suaranya kan karena dijeda?" tanya admin medsos Eri Cahyadi kepada timnya, dikutip dari Instagram viralforjustice_, pada Minggu, (2/11/2025).
Baca Juga: Video Detik-detik Menegangkan Penyelamatan 2 Pemotor yang Terlindas Mobil di Surabaya
"Tiba-tiba muncul suaranya hahaha," timpal temannya yang lain.
Admin Medsos Wali Kota Surabaya Singgung Soal Pura Pura Kerja Cc Instagram
"Nggak lucu," sahut admin perempuan tersebut.
Cuplikan siaran langsung Instagram Eri Cahyadi itu sontak viral di media sosial hingga ramai disorot. Tidak sedikit netizen ikut meninggalkan balasannya.
"Ohh gitu mainnya," ujar hendra***.
Eri Cahyadi Cc Instagram
"Ternyata selama ini kerjanya cuma pura-pura saja," timpal imamna***.
"Kalau rekrut tim medsos harap berhati hati, kadang sedikit keteledoran bisa jadi senjata makan tuan sendiri. karena medsos sekarang salah satu personal branding paling kuat di era digital. Barakallahu fiikum..," ujar huno***.