Gosip

Amanda Manopo Menikah dengan Kenny Austin, Bagaimana Arya Saloka?

10 Oktober 2025 | 15:01 WIB
Amanda Manopo Menikah dengan Kenny Austin, Bagaimana Arya Saloka?
Arya Saloka, Amanda Manopo dan Kenny Austin. (Instagram)

Kabar pernikahan Amanda Manopo dan Kenny Austin pada Jumat (10/10/2025) menjadi sorotan besar di dunia hiburan Tanah Air. Di tengah euforia kebahagiaan tersebut, nama Arya Saloka muncul ke permukaan.

rb-1

Hal ini tak lepas dari rumor masa lalu yang sempat mengaitkan Arya dengan Amanda ketika keduanya membintangi sinetron Ikatan Cinta. Amanda dan Arya memang menjadi pasangan fenomenal berkat sinetron Ikatan Cinta.

Isu kedekatan Amanda Manopo dan Arya Saloka dulu sempat menjadi topik panas di kalangan penggemar. Chemistry mereka di layar membuat banyak penonton berharap kisah cinta tersebut berlanjut di dunia nyata. 

Baca Juga: Amanda Manopo Sediakan Kursi untuk Mendiang Sang Ibu di Hari Pernikahan

rb-2

Banyak yang menduga keduanya terlibat cinta lokasi, apalagi chemistry mereka di layar kaca sangat kuat dan meyakinkan publik. Bahkan, rumor itu disebut-sebut menjadi salah satu pemicu berakhirnya rumah tangga Arya dengan Putri Anne.

Kini, pernikahan Amanda dan Kenny sekaligus menutup rumor lama yang mengaitkan sang aktris dengan Arya. Ia juga tidak tampak hadir dalam pernikahan Amanda Manopo dan Kenny Austin.

Baca Juga: Disiarkan Langsung RCTI, Amanda Manopo dan Kenny Austin Akan Menikah Besok

Prosesi pemberkatan yang digelar secara intim di sebuah hotel mewah di kawasan Jakarta Selatan hanya dihadiri keluarga dan rekan terdekat pasangan tersebut. Tak ada tanda-tanda kehadiran Arya di lokasi acara.

Sang aktor terlihat sibuk dengan sejumlah proyek akting terbarunya. Aktivitas Arya bisa dilihat melalui unggahan di akun Instagram pribadinya yang menunjukkan ia sedang melakukan promosi serial terbaru.

Dalam serial terbarunya yang berjudul Balas Dendam Istri yang Tak Dianggap, Arya Saloka beradu akting dengan Yasmin Napper. Proyek ini menjadi salah satu comeback Arya setelah sempat vakum dari dunia sinetron.

Selain itu, Arya juga tengah terlibat dalam produksi film layar lebar Sayap-Sayap Patah 2: Olivia. Film ini merupakan sekuel dari Sayap-Sayap Patah yang sebelumnya dibintangi oleh Nicholas Saputra dan Ariel Tatum.

Kini, dengan resminya Amanda Manopo menikah dengan Kenny Austin, publik merasa bahwa babak baru telah dimulai bagi keduanya. Sementara Amanda memulai kehidupan rumah tangga, Arya terus melangkah di jalur profesional dengan berbagai proyek baru.

Tag Amanda Manopo Kenny Austin Arya Saloka

Terkait

Terkini