Soal Selingkuh dan Diselingkuhi, Salsabilla Audinna Pernah Jawab Begini
Salsabilla Audinna mendapat banyak simpati dari warganet usai membongkar perselingkuhan kekasihnya, Arief Meivio.
Banyak yang tak terima, dan menganggap Audinna tidak layak diperlakukan seburuk itu oleh laki-laki yang sudah 6 tahun menemaninya.
Di berbagai platform media sosial bahkan nama Audinna dan Arief terus trending.
Baca Juga: Nadin Amizah Ungkap Penyesalan Ikut Ajang Pencarian Bakat: Kalah Aja Please..
Berbagai kompilasi video kenangan masa lalu keduanya pun kembali viral.
Salah satunya yang menjadi sorotan adalah ketika cuplikan wawancara lawas Audinna ketika disuruh memilih antara selingkuh atau diselingkuhi.
Baca Juga: Ra Mi Ran dan Park Min Young Bakal Kelola Salon Bareng di New York
Daam video tersebut, Audinna sempat memasang raut wajah sedih saat diberi pertanyaan seputar perselingkuhan.
Ia dengan tegas enggan memilih satu di antara dua pilihan itu.
"Pilih diselingkuhi atau jadi selingkuhan?" tanya salah seorang perempuan.
"Nggak dua-duanya," jawab Audinna dengan ekspresi cemberut.
Namun, perempuan yang seperti reporter itu kembali bertanya dengan mengatakan, "Harus pilih salah satu."
Audinna dengan pendiriannya pun kembali menjawab tidak suka berada di dua situasi tersebut.

Melihat video itu kembali viral, netizen mengaku semakin dibuat patah hati.
Mereka turut sedih mengetahui fakta bahwa hubungan 6 tahun yang dijaga dengan baik oleh Audinna harus dirusak dengan begitu mudah oleh Arief.
Belum lagi melihat kedekatan Audinna dengan keluarga Arief, menandakan bahwa sang influencer begitu diterima dengan hangat oleh keluarga besar Abel Cantika itu.