Music

Lirik Lagu 'Teganya Kau' Lyodra, Ungkap Perihnya Pengkhianatan Cinta

07 November 2025 | 23:38 WIB
Lirik Lagu 'Teganya Kau' Lyodra, Ungkap Perihnya Pengkhianatan Cinta
Lyodra Ginting (Instagram)

Penyanyi Lyodra Ginting kembali menyapa para penggemarnya lewat single terbarunya yang berjudul “Teganya Kau”, yang resmi dirilis pada hari ini, 7 November 2025.

rb-1

Sesuai dengan judulnya, “Teganya Kau” mengisahkan tentang luka mendalam akibat pengkhianatan cinta.

Liriknya menggambarkan perasaan seseorang yang dikhianati oleh orang yang paling ia cintai. Ada kekecewaan, amarah yang tertahan, dan kesedihan yang terasa begitu nyata di setiap baitnya.

Baca Juga: Deretan Artis Ucapkan Duka atas Kepergian Paus Fransiskus

rb-2

Dalam lagu ini, sosok perempuan digambarkan tengah berjuang menerima kenyataan pahit bahwa cinta yang selama ini ia berikan dengan sepenuh hati, ternyata tidak dibalas dengan ketulusan yang sama. 

Dengan karakter vokal Lyodra yang kuat namun lembut, “Teganya Kau” tak hanya menyentuh sisi emosional pendengarnya, tapi juga menjadi bentuk refleksi atas kenyataan bahwa cinta tidak selalu berakhir bahagia. 

Baca Juga: Tiara Andini Fals di Konser Super Diva, Netizen Sarankan Cari Vokal Coach

Lirik Teganya Kau

Ooh, Hm

Teganya kau, curangiku

Kau bertemu dengan dia yang kau cinta dulu di masa lalumu

Perih hati ini

Saat kau mulai menatap dia

Kau sebut namanya

Saat bersamaku

Tak bisakah sedikit saja hargai

Perasaan ini

Kau acuhkan aku

Di depan temanmu

Baiknya kau jujur saja kepadaku

Kau tak cintaiku

Ooh, bayangkanlah jadi aku

Luka hatiku

Ooh, teganya kau permainkanku

Patah hatiku

Ooh, teganya kau

Kau sebut namanya

Saat bersamaku

Tak bisakah sedikit saja hargai

Perasaan ini

Kau acuhkan aku

Di depan temanmu

Baiknya kau jujur saja kepadaku

Kau tak cintaiku, woah-woah

(Kau sebut namanya)

(Saat bersamaku) Oh-woah

Tak bisakah sedikit saja hargai

Perasaan ini

Kau acuhkan aku

Di depan temanmu

Baiknya kau jujur saja kepadaku

Kau tak cintaiku

Tag Lyodra Lyodra Ginting Lirik Teganya Kau