Lagi Pengen Sushi? Cobain Sushi Tengoku di Radio Dalam Jaksel
Sushi Tengoku Radio Dalam menjadi salah satu list restoran yang katanya nggak mungkin dikunjungi hanya satu kali.
Makanan Jepang memang cukup digemari orang Indonesia, salah satunya sushi.
Berlokasi di Jalan Radio Dalam Raya Nomor 11 B, Gandaria Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sushi Tengoku buka mulai pukul 11 siang hingga 10 malam.
Baca Juga: Tur Pertama Kalinya, ZEROBASEONE Bakal Konser di Indonesia Oktober 2024
View this post on Instagram
Review untuk Sushi Tengoku di Google Maps pun mencapai 4.5 dari maksimal 5 bintang berdasarkan 3 ribu ulasan pengguna.
Baca Juga: Hobi Mahal Youtuber Antonius Soedjono, Ada Statue Iron Man Seharga Lebih dari Rp200 Juta
Menu-menu di Sushi Tengoku terdiri dari beberapa kategori yaitu Sushi Roll, Nigirizushi, Sashimi, Set Menu, Grilled, Noodle, Rice Bowl, Desserts, Fried, Soup, dan Appetizer.
Setidaknya ada 30 macam Sushi Roll mulai harga Rp16 ribu hingga Rp120 ribu.
Sedangkan Nigirizushi-nya ada 21 macam, paling murah Rp25 ribu.
View this post on Instagram
Nikmati Sashimi di Sushi Tengoku mulai harga Rp50 ribu, ada White Fish, Salmon, Tuna, Mackerel, serta Squid.
Apabila ke Sushi Tengoku rame-rame, maka cobain Set Menu mulai dari Rp190 ribu.
Buat yang nggak terlalu suka Sushi, ada menu Grilled, Noodle, dan Rice Bowl yang lebih cocok untuk lidah Indonesia.
Harganya pun lumayan merakyat, masih ada yang di bawah Rp50 ribu.
View this post on Instagram
Sementara untuk Desserts yang disediakan Sushi Tengoku, ada Matcha Ice Cream, Yaki (Baked) Pudding, Pannacotta, dan Coffee Jelly.
Sayangnya akun Instagram @takeaway.sushi milik Sushi Tengoku Radio Dalam sudah tidak aktif sejak 2021.
Sushi Tengoku belakangan kembali viral karena di-review beberapa TikTokers.
Ada yang sudah pernah cobain Sushi Tengoku juga?