Deretan Wanita yang Pernah Jalin Hubungan dengan Hamish Daud, Siapa Mantan Terindah?
Berita resminya Raisa menggugat cerai Hamish Daud menjadi topik perbincangan hangat di tengah publik.
Selama 8 tahun membina rumah tangga yang terlihat harmonis, tiba-tiba kabar gugatan cerai Raisa pada Hamis Daud itu muncul.
Sontak saja berita ini membuat netizen menyoroti kembali kehidupan cinta Hamish Daud sebelum menikah dengan Raisa.
Baca Juga: Kisah Masa Lalu Hamish Daud dan Nadine Chandrawinata Jadi Sorotan, Ada Apa?
Berikut ini deretan nama wanita cantik yang dikabarkan pernah menjalin hubungan dengan Hamish Daud.
1. Paula Kadek Tamboto
Baca Juga: Dituding Hobi Sewa LC hingga Open BO, Hamish Daud Pernah Beri Bantahan
Paula Kadek Tamboto atau yang biasa disapa Ola adalah model sekaligus teman dekat artis Luna Maya.
Sebelum menikah dengan Raisa, Hamish Daud pernah dikabarkan memiliki hubungan khusus dengan Ola, dan meski hubungan mereka telah lama berakhir, baik Ola maupun Hamish tetap berteman baik.
Bahkan, Ola diberitakan hadir sebagai tamu di acara pernikahan Hamish dan Raisa.
2. Nadine Chandrawinata
Nadine Chandrawinata (Instagram)Selain Paula Kadek Tamboto, Hamish juga pernah dekat dengan mantan Putri Indonesia sekaligus aktris Nadine Chandrawinata.
Hubungan spesial itu terjalin saat mereka terlibat syuting bersama. Namun sayang, hubungan keduanya tidak bertahan lama. Dari kabar yang beredar, kandasnya hubungan mereka karena perbedaan prinsip dan kesibukan masing-masing.
3. Titi Radjo Padmaja
Titi Radjo Padmaja (Instagram)Rumor kedekatan Hamish dengan artis Titi Radjo Padmaja sempat ramai dibicarakan publik. Gosip itu muncul setelah Hamish mengunggah kebersamaannya dengan anak Titi di media sosial.
Meski begitu, baik Hamish maupun Titi menegaskan bahwa hubungan mereka hanyalah teman, tidak lebih.
4. Tyra Banks
Tyra Banks (Instagram)Tyra Banks, supermodel asal Amerika Serikat yang merupakan mantan model Victoria’s Secret sekaligus host acara America’s Got Talent juga sempat digosipkan memiliki hubungan dekat dengan Hamish Daud.
Dari berita yang beredar, keduanya dikabarkan pertama kali bertemu di Bali sekitar tahun 2012. Akan tetapi, karena Hamish adalah sosok yang jarang membuka kehidupan pribadinya di media sosial, kisah mereka pun berakhir tanpa banyak diketahui publik.
5. Maudy Ayunda
Maudy Ayunda (Instagram)Rumor kedekatan Hamish dengan Maudy Ayunda muncul saat mereka bermain bersama dalam film "Trinity, The Nekad Traveler".
Namun, lagi-lagi rumor itu ditepis oleh keduanya. Baik Maudy maupun Hamish menegaskan bahwa hubungan mereka hanya rekan kerja untuk kepentingan syuting film.
Ditambah lagi, ketika itu Hamish juga dikabarkan sudah menjalin cinta dengan Raisa, sehingga gosip ini perlahan menghilang.
Setelah berbagai kisah asmara ia lalui, Hamish akhirnya menambatkan hatinya pada Raisa Andriana. Keduanya pertama kali bertemu saat syuting film "Rectoverso", dan mulai menjalin kedekatan pada 2016.
Tak butuh waktu lama, Hamish dan Raisa bertunangan pada 21 Mei 2017 dan resmi menikah pada 3 September 2017.
Hamish Daud Raisa (Instagram)Dari pernikahan tersebut, mereka dikaruniai seorang anak bernama Zalina Raine Wyllie. Namun kini, bahtera rumah tangga yang terbina indah selama 8 tahun itu sedang berada di ujung tanduk, usai Raisa resmi melayangkan gugatan cerainya pada 22 Oktober 2025.