Gosip

Aa Gym Tak Digubris saat Tegur Anak-anak Muda yang Nongkrong Dekat Pesantrennya

03 Maret 2024 | 02:01 WIB
Aa Gym Tak Digubris saat Tegur Anak-anak Muda yang Nongkrong Dekat Pesantrennya
#image_title|Aa Gym Tegur Anak-anak Muda yang Nongkrong di Dekat Pesantrennya [Instagram]

Aa Gym baru-baru ini berbagi keresahan terkait suasana di sekitar pesantrennya setelah keberadaan minimarket 24 jam.

rb-1

Lokasinya diduga di sekitar Pondok Pesantren Daarut Tauhiid milik Aa Gym di Bandung, Jawa Barat.

Belakangan minimarket tersebut masih ramai anak-anak muda nongkrong sampai lewat tengah malam.

Baca Juga: Pertengkaran Mahalini dan Rizky Febian usai Nikah Disorot, Ternyata Gara-gara Nama Panggilan

rb-2

 

Lihat postingan ini di Instagram
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh FOLKRAME (@folkrame)

"Adik-adik, udah tengah malem ini," tegur Aa Gym kepada segerombolan anak yang berkumpul tersebut.

Baca Juga: Bunga Citra Lestari Umrah untuk Alm Ashraf Sinclair

Aa Gym juga keberatan perkara minimarket di dekat pesantren itu membiarkan anak-anak muda laki-laki dan perempuan nongkrong bareng. Selain itu, sejumlah anak muda juga terlihat merokok.

"Atuh dihargain pesantrennya yah adik-adik, kan sudah larut malem," lanjut Aa Gym.

Sayangnya anak-anak muda yang ditegur Aa Gym hanya cengar-cengir dan tak meninggalkan lokasi.

Melalui video rekamannya, Aa Gym meminta saran untuk membenahi lingkungan pesantrennya.

"Sangat sedih. Semuanya hening, tapi sesudah ada Circl* K itu menjadi (nongkrong) sampai larut malam, merokok," keluhnya.

Aa Gym Tegur Anak-anak Muda yang Nongkrong di Dekat PesantrennyaAa Gym Tegur Anak-anak Muda yang Nongkrong di Dekat Pesantrennya"Jadi contoh yang tidak baik bagi para santri. Ada yang bisa bantu kah? Siapa ya? Pak Wali Kota atau siapa?" tanya Aa Gym.

Lebih lanjut, Aa Gym sebagai pemilik pesantren mengaku tidak pernah dimintai izin terkait pembangunan minimarket tersebut.

"Saya merasa tidak tenang, tidak nyaman, melihat suasana seperti ini," pungkas Aa Gym.

Keresahan Aa Gym rupanya menuai pro dan kontra di kalangan warganet saat dibagikan ulang akun @folkrame pada Sabtu (2/3/2024).

"Ga ada yang salah. Ditegurnya juga baek-baek," komentar akun @icha_hary***. "Mending dibatasi aja jam operasionalnya," saran akun @tupai__1***.

"Cuma nongkrong-nongkrong aja itu ga teriak-teriak pake toa, ga geber-geber motor..masa terganggu sih.. ga mepet juga itu temboknya, ada jaraknya," sahut akun @acetamin0p***.

Tag Aa Gym Featured headline 1 pesantren aa gym video aa gym video viral aa gym